6 Mei 2024 | Kegiatan Statistik
Siaran Pers
Nomor : B-04/36000/HM.360/2024
FEBRUARI 2024
TINGKAT PENGANGGURAN TERBUKA (TPT) BANTEN MENURUN
Badan Pusat Statistik Provinsi Banten mencatat sepanjang Februari 2023-Februari 2024 terjadi penyerapan Tenaga Kerja sebanyak 28,03 ribu di Provinsi Banten. Jumlah pengangguran di Banten pada Februari 2024 sebanyak 425 ribu orang, atau turun 61 ribu orang dibandingkan Februari 2023.
Tingkat pengangguran terbuka (TPT) Banten pada Februari 2022 sebesar 8,53 persen, Februari 2023 sebesar 7,97 persen dan Februari 2024 sebesar 7,02 persen, dengan demikian pada Februari 2024 TPT Banten menurun 0,95 persen dari tahun sebelumnya. Bahkan jika dilihat perkembangan dalam sepuluh tahun terakhir, maka secara rata-rata di Banten telah terjadi penurunan jumlah pengangguran sekitar 10 ribu orang setiap tahun atau berkurang sebesar 0,25 persen poin per tahun.
Sementara itu, Penduduk bekerja paling banyak berpendidikan rendah (SD kebawah) yaitu sebesar 35,83 persen. Disusul SMA sebesar 20,51 persen, dan SMP sebesar 17,11 persen. pada Februari 2024, Penduduk bekerja pada kegiatan informal mengalami peningkatan sebesar 3,26 persen dari 46,47 persen pada Februari 2023 menjadi 49,73 persen.
Info Selengkapnya mengenai Rilis Berita Resmi Statistik dapat diunduh pada website : https://banten.bps.go.id/pressrelease.html
-Tim Humas BPS Banten-
Email : humasbpsbanten@bps.go.id
Berita Terkait
Perkembangan Ekspor Impor Banten Juli 2024
Agustus 2024, Inflasi Banten y-on-y Sebesar 2,45%
Pelatihan Petugas Survei Penyusunan Disagregasi PMTB 2024 Provinsi Banten
Pleno Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) Provinsi Banten 2024
MEI 2024, PROVINSI BANTEN DEFLASI m-to-m 0,52%
Pendataan Potensi Desa (Podes) 2024 di Provinsi Banten
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Provinsi BantenJl. Syeh Nawawi Al Bantani Kav H1-2
Kawasan Pusat Pemerintahan Prov Banten (KP3B)
Telp : (0254)267027 WhatsApp (Chat Only): 0877-3600-2020 Email : banten@bps.go.id
Tentang Kami